Belajar Ilmu Burung Indonesia Terpercaya

Menyiapkan Burung Kenari Lomba

Memiliki kenari yang bersuara  kencang, kristal, dengan lagu panjang yang mencapai  minimal 35 detik, plus kicauan bervariasi, tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi pemiliki burung, tak peduli apakah kenari tersebut berjenis lokal atau impor. 

Didukung mental yang baik, burung akan selalu ngotot jika mendengar suara kenari lain yang sama-sama gacor. Inilah modal utama yang harus dimiliki kenari Anda sebelum diterjunkan ke arena lomba atau latber.

Tidak jarang kenari yang bagus akan mengalami masalah dengan suaranya dan karakternya, sehingga bisa menurunkan performa di lomba.  Di sini kita akan membahas perawatan kenari untuk tujuan lomba, dan bagaimana mengatasi permasalahan yang sering terjadi pada kenari lomba.


Melatih mental kenari

Tahapan ini hanya untuk Anda yang memiliki kenari yang mentalnya belum stabil. Jika Anda memiliki kenari yang mentalnya sudah baik, silakan langsung masuk ke bagian Melatih kenari agar bersuara panjang.

Melatih mental kenari untuk lomba sangatlah penting, agar burung tidak mudah ngedrop di tengah lomba, atau kurang pede ketika mendengar suara kenari lain yang memiliki suara kencang, panjang dan bervariasi. 

Latihan bisa dilakukan melalui beberapa metode, yang semuanya bertujuan agar kenari terbiasa dengan situasi dan kondisi lingkungan yang baru, terbiasa dengan suara kenari lain yang kencang, serta terbiasa dengan sifat dan karakter dari kenari atau burung lainnya.

Berikut ini beberapa cara untuk meningkatkan mental burung kenari lomba:
  • Untuk burung yang masih muda, latihan mental bisa dilakukan dengan menempelkannya pada kenari yang sudah mapan atau memiliki mental bagus. Burung muda memiliki sifat mudah meniru. Maka, ia pun akan mengikuti karakter, gaya dan suara dari burung kenari yang mapan tersebut.
  • Sering mengajak burung jalan-jalan ke arena lomba atau latber, meski tidak ikut kontes (sekadar membiasakan kenari terhadap keramaian suasana serta suara burung kenari lainnya).
  • Gantung di tempat yang berbeda-beda. Tujuannya agar burung terbiasa dengan lokasi baru. Perubahan tempat baru biasanya akan membuat kenari lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan baru, termasuk di arena lomba (baik mendapat gantangan di tengah maupun di pinggiran).
  • Pastikan kondisi burung selalu fit. Burung yang kondisi fisiknya fit bukan hanya lebih tahan terhadap serangan penyakit, tetapi juga memiliki korelasi positif terhadap kondisi mentalnya. Burung bermental bagus pun bisa drop, ketika kondisi fisiknya tidak / kurang fit, dan butuh waktu lama untuk mengembalikannya ke kondisi mental idealnya.
Suara kenari kristal atau ngristal

Di kalamgan kenarimania dikenal adanya suara kenari yang ngristal bening; seperti bergema stereo. Sebenarnya suara ngristal adalah bawaan atau karakter tang terbentuk sejak anakan.

Intinya suara kristal bisa dibentuk selama masa pemasteran dengan cara menempatkan burung kenari di ruangan tertutup dan bergema jika ada suara di dalamnya. Suara gema ini akan mempengaruhi bagaimana warna suara masteran saat direkam oleh pendengaran burung dan disuarakan ketika burung berkicau.

Melatih kenari agar bersuara panjang

Melatih kenari agar bersuara lebih panjang dapat dilakukan dengan melatih pernafasan burung. Cara yang biasa dilakukan adalah memasukkan burung ke dalam kandang umbaran sewaktu menjemur burung, sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya. Metode ini akan membuat burung lebih aktif atau banyak bergerak.

Lakukan pengumbaran selama 1 jam, kemudian burung dikembalikan ke kandang / sangkar harian. Setelah itu dijemur seperti biasa. Usai pengumbaran dan penjemuran, Lakukan latihan ini sampai burung kenari benar-benar memiliki lagu yang bervariasi dan lebih panjang dari sebelumnya.

Pemberian kerodong diperlukan bagi kenari agar tidak terlalu sering mengeluarkan kicauannya sepanjang hari, serta untuk menjaga kondisinya,  terutama saat cuaca sedang dingin atau turun hujan. Berikan kerodong setiap sore hari sebelum burung dimasukkan kedalam rumah untuk beristirahat.
Persiapan selama 3 hari jelang lomba


Tidak bisa dimungkiri memang, pakan kenari yang berkualitas juga menentukan kestabilan kenari di arena lomba. Misalnya BirdFood yang terbukti pernah mengantar beberapa kenari jawara seperti Poliponic, Harmoni, dan Mesi menjuarai beberapa lomba bergengsi di negeri ini.

Ada tiga hari menjelang lomba yang begitu sayang untuk dilewatkan tanpa pemberian BirdFood. Ramuan ini juga bisa digunakan di luar waktu lomba, terutama untuk kenari yang selama ini terlihat kurus, kuyu, dan drop, atau sering sakit-sakitan. Jika sudah sehat dan kembali gacor, pemberian BirdFood bisa distop dan cukup diberikan menjelang lomba saja.

Semoga bermanfaat.

 


Share:

Definition List

Unordered List

Support